Rumpon Pertama Club Fishing 7 Februari Tanah Bumbu


Rumpon adalah salah satu jenis alat bantu penangkapan ikan yang dipasang dilaut, baik laut dangkal maupun laut dalam. Pemasangan tersebut dimaksudkan untuk menarik gerombolan ikan agar berkumpul disekitar rumpon, sehingga ikan mudah untuk ditangkap.

Rumpon dalam bahasa kelautan adalah karang buatan yang dibuat oleh manusia dengan tujuan sebagai tempat berkumpul ikan. Rumpon merupakan rumah buatan bagi ikan di dasar laut yang dibuat secara sengaja dengan menaruh berbagai jenis barang di dasar laut seperti ban, dahan dan ranting dengan pohonnya sekaligus. Barang–barang tersebut dimasukkan dengan diberikan pemberat berupa beton, batu–batuan dan pemberat lainnya sehingga posisi dari rumpon tidak bergerak karena arus laut. Barang–barang yang dimasukkan kedalam laut dapat terus ditambah secara berlanjut untuk menambah massa rumpon.

Pembuatan rumpon ikan sebenarnya adalah salah satu cara untuk mengumpulkan ikan, dengan membentuk kondisi dasar laut menjadi mirip dengan kondisi karang–karang alami, rumpon membuat ikan merasa seperti mendapatkan rumah baru. Meski untuk mengetahui keberhasilanya dibutuhkan waktu yang tidak sedikit sekitar 3- 6 bulan namun usaha pembuatan rumpon ini merupakan solusi terbaik meningkatkan hasil perikanan di laut.(Wikipedia)

Terdapat 3 jenis rumpon, yaitu:
1.Rumpon Perairan Dasar adalah alat bantu penangkapan ikan yang dipasang dan ditempatkan pada dasar perairan laut.
2.Rumpon Perairan Dangkal adalah alat bantu penangkapan ikan yang dipasang dan ditempatkan padaperairan laut dengan kedalaman sampai dengan 200 meter.
3.Rumpon Perairan Dalam adalah alat bantu penangkapan ikan yang dipasang dan ditempatkan pada perairan laut dengan kedalaman diatas 200 meter.

Tidak semua ikan ditemukan disekitar rumpon. Ikan jenis pelagis merupakan ikan dominan yang sering ditemukan di dalam rumpon. 
Jenis-jenis Ikan yang Sering Berasosiasi dengan Rumpon, (Monintia, 1993):
- Cakalang - Skipjack - Katsuwonus pelamis
- Tongkol - Frigate Tuna - Auxis thazard
- Tongkol Pisang - Frigate Tuna - Euthynnus affinis
- Tenggiri - King Mackeret - Scomberomorus sp
- Madidihang -Yellow Fin Tuna - Thunnus albacares
- Tembang - Frigate Sardin - Sardinella firnbriato
- Japuh Rainbow - Sardin - Dussumeria hosselti

Semua kegiatan F7F yang di upload/ posting di Sosmed, baik dalam kegiatan sosial maupun pelestarian alam itu bukan semata- mata ingin menunjukkan kalau Club F7F lebih hebat.. tapi tak lain adalah bentuk sebuah penyampaian bahwa program kegiatan dapat terealisasi.

Hari Rabu, 20/02/2019 Anggota 7F beserta rekan tim peduli (nanang) melaksanakan penurunan Rumpon,dan ini adalah Rumpon pertama bagi Club F7F dan ini nantinya serta keingginan kami bisa menjadi pilar terbentuknya terumbu karang.

Semoga nantinya jadi rumah yang nyaman untuk ikan.. Jadi mancing gak perlu jauh-jauh lagi.
#kalaubukansekarangkapanlagi
#dankalaubukankitasiapalagi
#rumpun7Flangsung srike
Mancing ke 7F kompaaak

0 Response to "Rumpon Pertama Club Fishing 7 Februari Tanah Bumbu"

Loading...